Unnes Peringkat 11 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Edurank

SEMARANG-EduRank membuat pemeringkatan universitas terbaik di dunia berdasarkan reputasi, kinerja penelitian, dan dampak oleh alumni.

Berdasarkan data yang dirilis oleh Edurank, Universitas Negeri Semarang (UNNES) terus mengalami peningkatan peringkat. UNNES menempati peringkat 11 universitas terbaik di Indonesia.

Pada level Asia, UNNES menempati peringkat 457 dan peringkat 1.630 dari 14.131 universitas Dunia yang diikuti 183 negara.

Rektor UNNES Prof Dr S Martono MSi menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan UNNES masuk dalam jajaran perguruan tinggi terkemuka di Indonesia berdasarkan laporan EduRank ini.

Menurutnya, capaian ini menjadi catatan istimewa dalam awal perjalanan UNNES menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN-BH).

“Alhamdulillah, capaian ini menjadi catatan istimewa sekaligus motivasi bagi UNNES. Kita selalu berkomitment meningkatkan kualitas pendidikan dan kependidikan melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ungkap Prof Martono, Selasa 11 April 2023.

Rektor juga mendorong kedepan, sivitas akademika UNNES agar meningkatkan reputasi, riset, serta menghasilkan lulusan yang berdaya saing global.

“Kita harus terus bersama-sama dalam mengembangkan UNNEs menjadi perguruan tinggi kebanggan Jawa Tengah dan Indonesia. Kedepan kita akan terus dorong hingga masuk ke top university,” pungkas Prof Martono.***

Berita Terkait