Bambang Pacul Pimpin Peringatan HUT Ke-52 PDIP Di Panti Marhaen

SEMARANG (lensasemarang.com) – Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul memimpin peringatan Hari Ulang Tahun Ke-52 PDIP secara sederhana di Panti Marhaen, Kota Semarang, Jumat (10/1/2025).

Seremonial diawali dengan mendengarkan pidato politik dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol peringatan HUT Ke-52 PDIP.

Pemotongan tumpeng secara simbolis dilakukan oleh Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto didampingi sejumlah pengurus DPD PDIP Jateng.

Adapun DPD PDIP Jateng membagikan sebanyak 52 potong tumpeng ke masyarakat yang menghadiri peringatan HUT di Aula Panti Marhaen Jawa Tengah.

Menurut Bambang Pacul, tumpeng pada HUT bukan sekadar sajian, namun juga menjadi lambang perjuangan bersama yang sederhana namun bermakna dalam.

“Jumlah tumpeng yang sama dengan usia partai menjadi pengingat bahwa setiap tahun perjalanan PDIP penuh dengan perjuangan yang didukung semangat kolektif,” katanya.

Selain itu, 52 tumpeng saat perayaan HUT PDIP bukan hanya angka, tapi melambangkan semangat berbagi dan gotong royong yang menjadi identitas.

“Jangan lupakan pengorbanan para pendahulu. Bekerja sebaik-baiknya untuk Indonesia,” kata Bambang Pacul menyampaikan pesan Ketum PDIP.

Ia menyebut HUT Ke-52 PDIP juga menjadi ajang konsolidasi bagi PDIP Jateng, yang selama ini dikenal sebagai basis kuat partai sehingga dirinya mengajak para kader untuk terus dekat dengan rakyat dan menjaga nilai-nilai perjuangan partai.

Berita Terkait